Categories: Hiburan

Marathon Seru! Urutan Film Avengers Marvel yang Wajib Ditonton Saat Akhir Pekan

Marvel Cinematic Universe (MCU) telah menghadirkan banyak film epik yang mengisahkan para pahlawan super dengan alur cerita yang saling terhubung.

Dan jika Anda ingin menghabiskan akhir pekan dengan menonton film-film Marvel, ada baiknya mengikuti urutan yang tepat agar pengalaman menonton lebih seru dan alurnya lebih mudah dipahami.

Berikut ini pun merupakan urutan film Marvel dari awal hingga “Avengers: Endgame” yang cocok untuk ditonton secara marathon pada saat akhir pekan:

1. Captain America: The First Avenger (2011)

Film ini merupakan titik awal kisah Avengers, berlatar belakang Perang Dunia II. Steve Rogers, seorang pemuda kurus yang bercita-cita menjadi tentara, akhirnya berubah menjadi Captain America setelah menjalani eksperimen Super Soldier.

Avengers “End Game”

Film ini memperkenalkan Tesseract, salah satu Infinity Stone, yang memiliki peran penting di film-film selanjutnya.

2. Captain Marvel (2019)

Berlatar tahun 1995, film ini mengenalkan Carol Danvers alias Captain Marvel yang memiliki kekuatan luar biasa.

Film ini juga menunjukkan asal-usul Nick Fury dan bagaimana ia mendapatkan inspirasi untuk membentuk Avengers.

3. Iron Man (2008)

Tony Stark, seorang miliarder jenius, diculik oleh teroris dan dipaksa membuat senjata. Namun, ia malah menciptakan baju zirah Iron Man dan akhirnya menjadi pahlawan super.

4. Iron Man 2 (2010)

Kisah Tony Stark berlanjut dengan ancaman baru dari Whiplash dan diperkenalkannya karakter Black Widow serta War Machine.

5. The Incredible Hulk (2008)

Bruce Banner mengalami mutasi menjadi Hulk setelah terkena radiasi gamma. Film ini memperlihatkan perjuangannya untuk mengendalikan kekuatannya dan menghindari kejaran pemerintah.

6. Thor (2011)

Dewa Petir, Thor, diasingkan ke Bumi oleh ayahnya, Odin, untuk belajar tentang tanggung jawab. Film ini memperkenalkan Asgard dan karakter Loki yang nantinya akan menjadi musuh utama di film pertama Avengers.

7. The Avengers (2012)

Ini adalah film pertama yang menyatukan para pahlawan Marvel, termasuk Iron Man, Captain America, Thor, Hulk, Black Widow, dan Hawkeye, untuk melawan Loki yang ingin menguasai Bumi dengan bantuan pasukan Chitauri.

8. Iron Man 3 (2013)

Setelah kejadian di “The Avengers”, Tony Stark menghadapi serangan dari Mandarin dan menghadapi trauma akibat pertempuran di New York.

9. Thor: The Dark World (2013)

Film ini melanjutkan kisah Thor yang harus menghadapi ancaman Dark Elf dan menemukan Infinity Stone lainnya, Aether (Reality Stone).

10. Captain America: The Winter Soldier (2014)

Steve Rogers bekerja sama dengan Black Widow dan Falcon untuk menghadapi ancaman dari Hydra, serta mengungkap bahwa sahabat lamanya, Bucky Barnes, ternyata masih hidup dan menjadi Winter Soldier.

11. Guardians of the Galaxy (2014)

Kelompok pahlawan luar angkasa yang dipimpin Peter Quill alias Star-Lord terbentuk untuk melawan Ronan the Accuser. Film ini memperkenalkan Power Stone.

12. Guardians of the Galaxy Vol. 2 (2017)

Petualangan Guardian berlanjut dengan kisah asal-usul Peter Quill dan ayahnya, Ego, yang ternyata adalah Celestial.

13. Avengers: Age of Ultron (2015)

Para Avengers harus menghadapi Ultron, kecerdasan buatan yang diciptakan Tony Stark namun berbalik menjadi ancaman bagi umat manusia. Film ini juga memperkenalkan Vision dan Scarlet Witch.

14. Ant-Man (2015)

Scott Lang menjadi Ant-Man setelah mendapatkan kostum canggih dari Hank Pym. Film ini menunjukkan teknologi Pym Particles yang memainkan peran penting di “Avengers: Endgame”.

15. Captain America: Civil War (2016)

Film ini memperlihatkan perpecahan antara Captain America dan Iron Man akibat perjanjian Sokovia. Film ini juga memperkenalkan Black Panther dan Spider-Man ke dalam MCU.

16. Black Panther (2018)

T’Challa kembali ke Wakanda untuk menjadi raja setelah kematian ayahnya, namun harus menghadapi ancaman dari Erik Killmonger.

17. Spider-Man: Homecoming (2017)

Peter Parker menjalani kehidupan sebagai Spider-Man sambil menghadapi musuhnya, Vulture.

18. Doctor Strange (2016)

Dr. Stephen Strange belajar ilmu mistik setelah mengalami kecelakaan yang membuatnya kehilangan kemampuan sebagai dokter bedah. Film ini memperkenalkan Time Stone.

19. Thor: Ragnarok (2017)

Thor menghadapi kehancuran Asgard dan bertarung melawan Hela. Film ini juga menghubungkan langsung dengan “Avengers: Infinity War”.

20. Ant-Man and The Wasp (2018)

Film ini menjelaskan lebih dalam tentang Quantum Realm yang nantinya berperan penting dalam “Avengers: Endgame”.

21. Avengers: Infinity War (2018)

Thanos mulai mengumpulkan Infinity Stones untuk menghapus setengah populasi alam semesta. Film ini berakhir dengan tragedi besar ketika banyak pahlawan Marvel menghilang akibat jentikan jari Thanos.

22. Avengers: Endgame (2019)

Lima tahun setelah kejadian di “Infinity War”, para Avengers yang tersisa menemukan cara untuk mengembalikan mereka yang menghilang dengan menggunakan Quantum Realm. Film ini menjadi puncak dari perjalanan panjang para pahlawan Marvel.

Kegiatan menonton film Marvel dalam urutan ini pun bisa untuk memberikan pengalaman yang lebih seru dan alur cerita yang lebih jelas.

Akhir pekan juga akan bisa terasa menjadi lebih menyenangkan dengan marathon film Avengers dan kisah para pahlawan super ini.

Jadi, tunggu apa lagi? siapkan camilan, atur jadwal, dan nikmati petualangan seru bersama Avengers! (ctr)