Inilah Cara Mengaktifkan Kartu ATM BRI yang Sudah Lama Tidak Dipakai, Gak Perlu ke CS!

Cara mengaktifkan kartu ATM BRI yang sudah lama tidak dipakai.
Bila Anda mengalami situasi di mana mendapatkan notifikasi kartu ATM BRI tidak bisa digunakan setelah dimasukkan ke mesin ATM, maka Anda perlu memahami bagaimana cara mengaktifkannya.
Salah satu faktor penyebab kartu ATM BRI tidak bisa digunakan adalah kartu tersebut sudah lama tidak dipakai untuk bertransaksi.
Dalam hal ini, rekening mengalami dormant, yaitu ketika rekening tabungan dinyatakan pasif akibat tidak adanya transaksi dalam jangka waktu tertentu.
Jika rekening dormant, maka rekening tidak bisa digunakan untuk transaksi apapun, termasuk penarikan tunai, pemindahbukuan/transfer, atau pembelanjaan melalui EDC.
Namun, tidak perlu panik, sebab terdapat ada cara mengaktifkan kartu ATM BRI yang sudah lama tidak dipakai dengan mudah.
Panduan mengaktifkan kartu ATM BRI ini bahkan tidak perlu mendatangi customer service di bank BRI, sehingga sangat praktis dan tidak memakan waktu lama.
Mengapa Kartu ATM BRI Bisa Nonaktif?
Kartu ATM BRI dapat menjadi nonaktif atau disable karena beberapa alasan, seperti:
- Tidak ada aktivitas transaksi dalam jangka waktu tertentu.
- Saldo rekening kosong dalam periode yang lama.
- BRI secara otomatis menonaktifkan kartu untuk mencegah penyalahgunaan jika terdeteksi aktivitas mencurigakan.
Menurut informasi dari BRI, jika saldo rekening di bawah Rp50.000 dan tidak ada transaksi selama 540 hari berturut-turut, maka rekening akan berubah menjadi pasif atau dormant.
Satu hari setelahnya, kartu ATM tidak bisa digunakan dan rekening akan ditutup secara otomatis oleh sistem.
Cara Mengaktifkan Kartu ATM BRI yang Sudah Lama Tidak Dipakai
Berikut sejumlah dua metode yang dapat dilakukan untuk mengaktifkan kembali kartu ATM BRI yang sudah lama tidak digunakan.

Mesin digital CS BRI.
1. Melalui Aplikasi BRImo
Jika Anda memiliki akses ke aplikasi BRImo, langkah-langkah berikut dapat membantu.
- Buka aplikasi BRImo dan login dengan akun Anda.
- Pilih menu “Rekening”.
- Pilih rekening yang ingin diaktifkan.
- Klik menu “Status Kartu”.
- Geser switch untuk mengaktifkan (enable) kartu ATM BRI.
- Konfirmasi perubahan status kartu.
2. Melalui Mesin Digital CS BRI
Jika melalui aplikasi BRImo tidak berhasil, maka bisa menggunakan mesin digital CS BRI. Berikut langkah-langkahnya.
- Masukkan kartu ATM BRI ke mesin.
- Masukkan PIN kartu.
- Jika muncul notifikasi bahwa kartu ATM nonaktif, pilih “Ya” untuk melanjutkan.
- Masukkan tanggal lahir Anda dengan format DDMMYYYY.
- Masukkan PIN lama, lalu masukkan PIN baru dan konfirmasi.
- Setelah proses selesai, kartu ATM akan aktif kembali.
Tata cara mengaktifkan kembali kartu ATM BRI yang sudah lama tidak dipakai melalui mesin digital CS umumnya memerlukan bantuan security bank.
Pasalnya, mesin digital CS BRI biasanya berada di dalam kantor bank, sehingga harus dipandu oleh security yang bertugas.
Tips Menjaga Kartu ATM BRI Tetap Aktif
Agar kartu ATM BRI Anda tetap aktif dan tidak mengalami penonaktifan, berikut beberapa hal yang harus diperhatikan.
- Lakukan transaksi secara rutin: Setidaknya lakukan satu transaksi dalam beberapa bulan untuk menjaga aktivitas rekening.
- Pastikan saldo mencukupi: Hindari membiarkan saldo rekening kosong dalam jangka waktu lama.
- Perbarui data secara berkala: Pastikan informasi pribadi di bank selalu terbaru untuk menghindari masalah verifikasi.
Itulah, panduan lengkap dalam mengaktifkan kartu ATM BRI yang tidak lama dipakai untuk bertransaksi.
Mengaktifkan kembali kartu ATM BRI yang sudah lama tidak dipakai kini lebih mudah dengan berbagai metode yang tersedia. Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mengaktifkan kartu tanpa harus ke customer service. (fam)