Ingin potong rambut pendek tapi masih bingung pilih bob atau pixie? Kenali dulu perbedaan dua gaya rambut populer ini.
KLIKBERITA24.COM - Keinginan untuk mengubah gaya rambut sering kali muncul begitu saja. Bisa karena bosan, ingin tampilan baru, atau sekadar ingin merasa lebih segar dan percaya diri.
Namun, sebelum memutuskan untuk potong rambut pendek, penting untuk mengetahui gaya yang sesuai agar kamu tidak menyesal nantinya.
Jika kamu sedang mempertimbangkan potong rambut pendek, ada dua model populer yang bisa dipilih: potongan bob yang rapi dan feminin, atau gaya pixie yang terkesan edgy dan modern.
Keduanya sama-sama cocok dipakai di cuaca panas karena terasa lebih ringan dan tidak membuat gerah.
Model rambut bob yang klasik dan elegan ini banyak dipilih oleh selebritas seperti Selena Gomez dan Sofia Richie.
Sementara potongan rambut pixie yang super pendek dan berani juga tak kalah populer, ditampilkan dengan anggun oleh Emma Stone hingga Taylor Russell.
Gaya pixie merupakan potongan yang sangat pendek dan biasanya sejajar dengan atau sedikit di atas telinga.
Beberapa variasi memotongnya hingga sejajar tulang pipi, menyesuaikan bentuk wajah dan preferensi panjang bagian depan rambut.
Rambut pixie menawarkan tampilan berani dan edgy, pas buat kamu yang ingin transformasi total dan praktis dalam perawatan.
Gaya ini cocok untuk kamu yang ingin tampilan praktis dan tidak ingin repot dengan ikatan atau cepolan rambut setiap hari.
Sebaliknya, potongan rambut bob umumnya memiliki panjang yang masih bisa diatur dan ditata ulang. Mulai dari sejajar rahang hingga menyentuh bahu, gaya ini memberikan keleluasaan lebih dalam bereksperimen.
Model bob sangat ideal bagi kamu yang baru pertama kali mencoba gaya rambut pendek namun tetap ingin tampil fleksibel.
Menurut Cosmopolitan, perbedaan paling mendasar antara bob dan pixie terletak pada cara keduanya membingkai wajah. Potongan pixie yang dekat dengan kulit kepala membuat telinga dan leher terlihat jelas.
Gaya ini menciptakan kesan tegas, cocok untuk kamu yang ingin transformasi penampilan yang signifikan, terutama jika sebelumnya memiliki rambut panjang.
Sementara itu, potongan bob lebih bersahabat dalam hal bentuk dan penataan. Model ini bisa dibuat lebih klasik dengan panjang sejajar rahang, atau tampil bold dengan potongan bersudut yang memberi kesan tajam dan elegan.
Bahkan, kamu juga bisa memilih bob berlapis atau dibiarkan sedikit berantakan untuk menciptakan gaya yang lebih kasual dan dinamis.
Salah satu kelebihan dari potongan bob adalah kemudahannya dalam ditata. Rambut masih cukup panjang untuk dicatok, dijepit ke belakang, atau ditambahkan poni.
Gaya seperti poni tengah atau layer tipis di sisi wajah bisa memberi kesan lebih tirus dan mempercantik keseluruhan tampilan.
Sebaliknya, meski gaya pixie terkesan lebih simpel, untuk menambah dimensi kamu bisa mengandalkan styling ringan.
Penggunaan gel, hair spray, atau krim rambut bisa memberikan efek akhir yang sesuai dengan kepribadianmu—entah itu sleek dan rapi, atau messy yang effortless.
Dari segi perawatan, rambut pixie justru memerlukan perhatian lebih. Karena potongannya sangat proporsional dan pendek, bentuknya mudah berubah ketika tumbuh sedikit saja. Untuk menjaga gaya tetap rapi, disarankan melakukan trimming setiap enam minggu sekali.
Sementara perawatan rambut bob cenderung lebih santai. Kamu bisa memangkasnya setiap enam hingga dua belas minggu, tergantung seberapa cepat rambutmu tumbuh.
Dan kalau ingin memberi sentuhan baru tanpa memotong keseluruhan, kamu bisa menumbuhkan sedikit poni di bagian depan.
Jika kamu bukan tipe yang suka sering-sering ke salon, gaya rambut bob bisa jadi pilihan ideal. Namun kalau kamu ingin benar-benar tampil beda dari gaya lama dan nyaman dengan perubahan besar, maka gaya pixie patut dicoba.
Pilihan akhirnya tetap ada di tanganmu. Mau yang praktis, feminin, edgy, atau klasik—kedua gaya ini sama-sama bisa bikin kamu tampil lebih percaya diri.
Asal disesuaikan dengan bentuk wajah dan gaya hidupmu, baik bob maupun pixie punya daya tarik tersendiri yang tak lekang oleh tren. (vip)