4 Inspirasi Lauk dari Telur yang Super Enak, Gak Kalah Sama Masakan Resto!

Sederet inspirasi lauk dari telur yang super enak dan wajib dicoba. (Freepik/stockking)
Bila Anda sedang bingung untuk menyiapkan lauk makan, perlu menyimak inspirasi lauk dari telur yang super enak berikut ini.
Menyiapkan lauk makanan memang menjadi kebiasaan menarik yang banyak dipikirkan oleh sebagian besar orang.
Terlebih, jika seseorang mudah bosan untuk mengonsumsi masakan yang sama, umumnya mereka bingung dalam menentukan menu makan lain yang berbeda.
Sebagai solusi dari permasalahan tersebut, artikel ini akan memaparkan sejumlah lima inspirasi lauk dari telur yang super enak dan patut dicoba.
Daftar Inspirasi Lauk dari Telur yang Super Enak
Telur merupakan salah satu bahan masakan yang biasa diandalkan saat krisis inspirasi menu.
Bahkan, ketika hendak menghemat pengeluaran, telur juga menjadi favorit yang dapat diolah menjadi berbagai hasil masakan, seperti telur orak arik, telur balado, hingga sekadar telur cepok.
Nah, berikut sederet ide lauk dari telur yang enak dan mudah dibuat. Adapun menu lauk ini juga tidak akan membuat bosan saat menikmatinya.
1. Telur Kecap
Inspirasi lauk pertama yang terbuat dari telur paling enak adalah telur kecap. Berikut cara membuatnya.

Potret masakan telur kecap. (Youtube/tri pujis)
Bahan-Bahan :
- 500 gr telur
- 5 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 cabai hijau besar
- 5 cabai merah keriting
- 1 sdm saus tiram
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdt gula
- ½ sdt garam
- ¼ sdt lada bubuk
Cara Membuat :
- Masukkan telur ke dalam panci, lalu tambahkan air secukupnya dan masak hingga matang.
- Setelah matang, biarkan sampai dingin, kemudian kupas telur dari cangkang kulit.
- Selanjutnya, sayat-sayat telur di kedua sisi. Jika sudah, sisihkan sementara.
- Iris-iris bawang merah, bawang putih, cabai hijau besar, dan cabai merah keriting.
- Panaskan minyak, lalu masukkan irisan bawang merah dan putih. Tumis hingga harum.
- Masukkan 200 ml air, lalu aduk rata.
- Tambahkan saus tiram, kecap manis, gula, garam, lada bubuk, selanjutnya aduk rata.
- Masukkan telur yang sudah direbus di awal.
- Aduk-aduk dan masak sampai airnya surut, serta bumbu meresap.
- Masukkan irisan cabai hijau dan merah. Tumis hingga cabai layu.
- Jika rasa sudah pas, angkat dan sajikan.
- Telur kecap siap dinikmati.
2. Telur Mercon
Berikut langkah-langkah membuat telur mercon lengkap dengan bahan-bahan yang dibutuhkan.

Potret masakan telur mercon. (Youtube/tri pujis)
Bahan-Bahan :
- 5 butir telur
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 8 buah cabai keriting merah
- 7 buah cabai rawit
- 300 ml air
- 1,5 sdt gula
- 1/3 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1/4 sdt lada bubuk
Cara Membuat :
- Panaskan minyak dan goreng semua butir telur menjadi telur ceplok. Jika sudah matang, angkat dan sisihkan sementara.
- Haluskan bahan bumbu, seperti bawang merah, bawang putih, kemiri, cabai rawit, dan cabai merah keriting.
- Setelah itu, tumis bumbu yang sudah halus hingga harum.
- Masukkan air. Lalu, aduk rata.
- Tambahkan gula, garam, kaldu bubuk, lada bubuk. Kemudian, aduk rata.
- Masukkan telur ceplok.
- Masak sampai air menyusut dan bumbu meresap. Jangan lupa koreksi rasa.
- Telur mercon siap disajikan.
3. Telur Teri Petai
Untuk membuat telur teri petai, maka bisa menyiapkan bahan-bahan beserta langkah-langkahnya sebagai berikut.

Potret masakan telur teri petai. (Youtube/tri pujis)
Bahan-Bahan :
- 7 butir telur
- 50 gr ikan teri
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 7 buah cabai rawit
- 5 buah cabai hijau besar
- 1 buah tomat
- 1 ruas lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 500 ml santan
- 1 sdt gula
- 2/3 kaldu bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt lada bubuk
- 2 sdm kecap manis
Cara Membuat :
- Rebus semua butir telur hingga matang.
- Setelah matang, angkat lalu kupas cangkang kulitnya.
- Siapkan ikan teri, kemudian rendam dengan air panas selama 10 menit. Jika sudah, cuci bersih dan tiriskan.
- Geprek bawang putih, lalu cincang kasar.
- Iris tipis bawang merah, cabai rawit, dan cabai hijau besar. Potong-potong juga tomat menjadi beberapa bagian.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih dan merah tadi hingga harum.
- Masukkan ikan teri, lalu tumis kembali.
- Tambahkan daun salam dan lengkuas, tumis kembali.
- Tambahkan santan, lalu aduk rata.
- Masukkan telur yang sudah direbus di tahap awal. Aduk-aduk, biarkan hingga mendidih.
- Tambahkan kecap manis, gula, kaldu bubuk, dan lada bubuk. Aduk rata dan masak sampai air menyusut.
- Masukkan semua potongan cabai dan petai, aduk kembali.
- Terakhir, masukkan potongan tomat dan masak sampai bumbu meresap.
- Telur teri petai siap disajikan.
4. Telur Ceplok Bumbu Kecap
Untuk membuat telur ceplok bumbu kecap, berikut resep yang dapat dipraktikkan.

Potret masakan telur ceplok bumbu kecap. (Youtube/tri pujis)
Bahan-Bahan:
- 4 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 1/2 siung bawang bombay
- 5 buah cabai merah keriting
- 5 buah cabai rawit
- 2 batang daun bawang
- 5 butir telur
- 300 ml air
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt penyedap
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdm kecap asin
- 3 sdm kecap manis
Cara Membuat :
- Geprek dan cincang kasar bawang putih. Lalu, iris tipis bawang merah.
- Potong-potong bawang bombay, cabai merah keriting, cabai rawit, dan daun bawang.
- Panaskan minyak secukupnya dan goreng telur menjadi ceplok.
- Setelah matang, angkat dan tiriskan.
- Kemudian, panaskan sedikit minyak lalu tumis bawang merah, bawang putih, dan bawang bombay hingga harum.
- Masukkan semua potongan cabai, lalu tumis hingga layu.
- Tambahkan air, gula, garam, penyedap rasa, saus tiram, kecap asin, dan kecap manis. Aduk sampai merata.
- Masukkan telur ceplok yang sudah digoreng tadi, masak hingga airnya menyusut dan bumbu meresap.
- Masukkan daun bawang, selanjutnya aduk sebentar sampai layu.
- Jika rasa sudah pas, matikan api.
- Telur ceplok bumbu kecap siap disajikan.
Itulah, empat inspirasi lauk dari telur yang super enak. Semua resep tersebut dapat dicoba agar makan terasa lebih nikmat dan menggiurkan. (fam)